![]() |
Inilah Perangkat Keras Komputer Dan Fungsinya |
Bagi Anda yang ingin belajar teknisi laptop dan PC, maka mengetahui nama-nama perangkat keras komputer dan fungsinya menjadi suatu keharusan. Hal itu tidak lain agar kelak Anda tidak mengalami kesulitan ketika sedang merakit komputer atau saat sedang menganalisa dan memperbaiki kerusakan komputer.
Nama-nama dan gambar perangkat keras komputer dan fungsinya yang terdapat didalam kesing antara lain yaitu:
# Power Supply Unit (PSU)
Power Supply Unit atau biasa disebut PSU adalah suatu rangkaian elektronik yang berfungsi untuk mengkonversi tegangan AC ke DC, kemudian menyalurkannya ke beberapa perangkat keras komputer lainnya yang membutuhkan daya, antara lain seperti motherboard dan CD-ROM. Letak Power Supply Unit (PS ) sebuah komputer ini biasanya berada dibagian belakang didalam kesing.
# Motherboard
Motherboard atau juga biasa disebut mainboard adalah sebuah papan induk berupa PCB (Printed Circuit Board) berbentuk persegi yang berfungsi sebagai penghubung antara satu perangkat keras komputer dengan yang lainnya, antara lain processor, harddisk, RAM, VGA dan printer. Oleh karena itu, motherboard memiliki slot, socket, dan port yang memiliki bentuk, ukuran, serta fungsi yang berbeda antara satu dan yang lainnya.
Motherboard memiliki sistem dasar yang dikenal dengan istilah BIOS (Basic Input Output System). BIOS berfungsi sebagai tempat menyimpan berbagai konfigurasi perangkat keras komputer yang telah terinstall. Dengan kata lain, komputer akan berjalan sesuai konfigurasi yang tersimpan didalam BIOS.
# CPU (Central Processing Unit)
CPU juga sering disebut processor atau ‘otak’ dari sebuah komputer, yaitu perangkat keras komputer yang berfungsi sebagai kalkulator. Tugas utama sebuah CPU ialah mengoperasikan aritmatika dan logika terhadap suatu data yang diperoleh dari sebuah memori atau dari informasi yang dimasukkan melalui beberapa perangkat keras komputer, antara lain seperti keyboard dan mouse.
# RAM (Random Access Memory)
RAM pada dasarnya adalah salah satu dari beberapa tipe penyimpanan yang ada. Hanya saja, data yang tersimpan didalam RAM dapat diakses dalam waktu yang tepat serta tidak memperhitungkan letak data-data tersebut didalam memori. Hal ini berbeda dengan jenis memori lainnya seperti harddisk, yang memaksa komputer mengakses data yang terdapat didalamnya secara berurutan.
Fungsi RAM (Random Access Memory) sendiri tidak lain ialah sebagai tempat transit data untuk operasi-operasi yang sedang dilakukan CPU. Lebih dari itu, RAM bersifat volatile, yang berarti RAM tidak pernah menyimpan data-data didalamnya secara permanen. Ketika CPU telah selesai memproses suatu data, maka data tersebut akan terhapus dari dalam RAM.
# VGA (Video Graphics Array)
VGA sering juga disebut dengan istilah video card, video adapter, graphics card, atau display adapter, yaitu berfungsi sebagai penerjemah/ pengubah sinyal digital dari sebuah komputer sehingga menjadi tampilan grafis pada layar monitor.
# Harddisk (HDD)
Harddisk/ Hard drive/ HDD merupakan perangkat keras komputer yang berfungsi sebagai tempat penyimpanan berbagai macam data termasuk OS, file, dokumen, video, ebook, dan lain sebagainya.
Harddisk pertama kali ditemukan oleh salah satu insinyur IBM bernama Reynold Johnson pada tahun 1956. Harddisk hasil penemuan pertama tersebut hanya memiliki kapasitas penyimpanan sebesar 4,4 MB yang terdiri dari lima puluh piringan masing-masing berukuran 0,6 meter.
Baca: Cara Memperbaiki Harddisk Bad Sector.
Demikian tulisan mengenai nama-nama dan gambar perangkat keras komputer dan fungsinya untuk saat ini. Untuk nama dan gambar perangkat keras komputer yang lainnya, seperti mouse, keyboard, printer, monitor, dan lain-lain, akan menyusul kemudian. Mudah-mudah tulisan yang sangat singkat ini dapat memberikan manfaat bagi siapapun, terutama untuk Anda yang memiliki keinginan kuat untuk belajar menjadi seorang teknisi laptop dan PC serta memahami seluk-beluk perangkat keras komputer.